, CNN Indonesia | Minggu, 30/09/2018 12:17 WIB Jakarta, CNN Indonesia -- Perusahaan Umum (Perum) Lembaga Penyelenggara Pelayanan Navigasi Penerbangan Indonesia (Air Navigation atau AirNav) wilayah Makassar, melalui Notam Nomor H0778/18 memutuskan mengoperasikan Bandar Udara (Bandara) Mutiara SIS al-Jufri, Palu, mulai Minggu (30/9) pukul 08.57 WITA. Namun, operasi hanya dilakukan secara terbatas untuk kegiatan kemanusiaan dan pertolongan bagi korban gempa bumi dan tsunami di Donggala dan Palu. "Terbatas untuk penerbangan komersial namun tetap diutamakan untuk kegiatan emergency, SAR, dan kemanusiaan," bunyi Notam tersebut seperti dikutip dari website Sekretariat Kabinet, Minggu (30/9).
Sebelumnya melalui Notam nomor H0737/18, AirNav wilayah Makassar memutuskan menutup Bandara Mutiara SIS al-Jufri, Palu itu sampai dengan Sabtu (29/9) pukul 19.20 WITA menyusul gempa bumi dan tsunami yang melanda Kabupaten Donggala dan Kota Palu, Sulawesi Tengah, Jumat (28/9) petang.Penutupan dilakukan karena gempa dengan magnitudo 7,4 tersebut telah menyebabkan kerusakan di beberapa bagian bandara. Menko Polhukam Wiranto pada rapat koordinasi di kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Sabtu (29/9) dini hari menyebutkan kerusakan salah satunya terjadi pada runway pesawat. Menurutnya, ada retakan sekitar 500 meter dari runway sepanjang 2.500 meter di Bandara Mutiara, Palu. Wiranto berharap sisa runway yang tidak rusak sepanjang 2.000 meter masih bisa didarati oleh Hercules dan pesawat yang lebih ringan. "Pengecekan besok, agar bandara bisa didarati oleh Hercules atau pesawat-pesawat yang lebih ringan, sehingga bantuan bisa cepat datang terutama bantuan berupa rumah sakit lapangan, tenda, selimut, makanan. Harus segera sampai di sana," ujar Wiranto.Gempa dan tsunami melanda kawasan Donggala dan Palu akhir pekan kemarin. Data Badan Nasional Penaggulangan Bencana (BNPB), sampai dengan Minggu (30/9) pagi, gempa sudah mengakibatkan 405 orang meninggal, 540 orang lainnya luka-luka dan 17 ribu warga mengungsi.
(agt) Let's block ads! (Why?) September 30, 2018 at 06:25PM via CNN Indonesia https://ift.tt/2y0Btlj | | If New feed item from http://ftr.fivefilters.org/makefulltextfeed.php?url=https%3A%2F%2Fwww.cnnindonesia.com%2Frss&max=3, then Send me an em | | Unsubscribe from these notifications or sign in to manage your Email Applets. |
No comments:
Post a Comment